Sabtu, 23 Februari 2008

Kepedulian Jemaat HKBP Singapura Mengunjungi Bona Pasogit

HKBP Singapura :
.
Kepedulian Jemaat Mengunjungi Bona Pasogit
.
Jemaat gereja HKBP Singapura kembali mengunjungi Kabupaten Humbang Hasundutan. Kunjungan dilakukan Jumat 18 Januari 2008 lalu, merupakan yang ketiga kali. Mereka melihat secara langsung siswa-siswi yang telah menerima bantuan.
.
Menurut rencana bantuan akan disalurkan kembali April 2008 mendatang, sekaligus penambahan penerima beasiswa. Demikian dikatakan Pdt. Dr. Martonga Sitinjak (spiritual leader HKBP Singapura) didampingi St. R. Samosir, MBA, LLM.
.
Sebelumnya utusan jemaat HKBP Singapura menemui Bupati Humbahas Drs Maddin Sihombing, MSi. Mereka menyampaikan tujuan, sekaligus minta dukungan dan saran. Bupati menyampaikan ucapan terimakasih atas partisipasi membantu anak-anak sekolah yang mayoritas ekonominya lemah.
.
Bantuan yang diberikan bertujuan untuk memajukan Tapanuli lewat konsep pendidikan maju dan berkembang. Sejak enam bulan lalu telah membantu biaya pendidikan 30 anak SMP di Kabupaten Humbang Hasundutan. Penerima beasiswa diseleksi langsung melalui camat di lingkungan masing-masing.
.
Untuk lebih memotivasi, pada bulan Desember 2008 nanti, sebanyak 10 orang di antara penerima beasiswa akan dibawa ke Singapura. Tujuannya untuk melakukan orientasi, sebagai bahan perbandingan. Agar anak sekolah dari Tapanuli kelak dapat bersaing di kancah internasional.
.
St. R. Samosir menjelaskan, pemberian bantuan semata-mata karena kecintaan dan mempraktekkan kasih sayang kepada seluruh umat Kristen. Selain itu dia mengaku walaupun dirinya warga Singapura, tetapi darah dan kecintaan kepada Batak masih melekat dan tidak mungkin terlupakan.
.
Martonga Sitinjak mengungkapkan, gereja menyadari bahwa pendidikan yang layak bukan hanya milik yang kaya. Tetapi juga ekonomi lemah perlu diberikan dukungan nyata, agar dapat mengejar ketinggalan. "Orang Kristen Batak di Singapura mendoakan agar Bona Pasogit terus terbantgun dalam kasih Tuhan. Untuk diajak supaya anak sekolah bergaul dengan firman Tuhan, "tambahnya.
.
Sumber : Dalihan na Tolu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar